Tahukah Anda.

Banyak peneliti dalam dan luar negeri yakin Indonesia merupakan surga bagi spesies-spesies manusia unik yang bersembunyi di belantara Nusantara. Belum lama kita mendengar info tentang manusia kerdil di Nusa Tengara (Homo floresiensis ), sekarang ada lagi info mengenai manusia sedepa.
Manusia sedepa sejauh ini cuma menjadi mitos bagi penduduk di barat dan utara Sumatra. Sang manusia kerdil dikabarkan pernah ditangkap oleh raja Aceh lebih dari seratus tahun lalu di daerah Gunung Leuser, Aceh. Belum lama ini dua peneliti asal Rusia yang menemukan sang ‘Hobbit’, dikabarkan telah meninggalkan Indonesia, diduga spesies unik itu adalah manusia sedepa, sejenis manusia berperawakan kerdil yang sejak lama menjadi mitos di daerah Kerinci Seblat. Ciri-ciri spesies ini, seperti dituturkan peneliti Rusia tadi, antara lain berukuran tubuh kecil (tinggi badan kurang dari 100 cm), kulit wajah halus tanpa kumis, dan tidak memiliki lekukan di bagian bawah mulutnya. Diduga manusia kerdil ini masih berumur sangat muda, langsung mati ketika ditangkap dan Hingga kini belum diperoleh informasi terbaru soal jasad si manusia kerdil.
Beberapa tahun lalu, misalnya, sempat terbetik kabar penemuan manusia kerdil di daerah Taman Nasional Meru Betiri (TNMB), Jember, Jawa Timur. Tinggi manusia kerdil itu diperkirakan 80 cm dengan panjang telapak kaki dari tumit hingga ibu jari sekitar 9,7 cm dan lebar tapak kaki 3,2 cm. Penduduk setempat menamainya si Siwil. Makhluk kerdil ini dilaporkan senang mengambil ikan milik nelayan.
(republika)

Originally posted 2011-10-06 11:37:43.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *